Google Beli Konten YouTube Seharga US$ 100 Juta

TEMPO Interaktif, California - Google dikabarkan hendak membeli sejumlah konten di layanan video streaming YouTube dengan harga US$ 100 juta.

Menurut laporan Wall Street Journal, langkah ini dilakukan karena perusahaan teknologi yang bermarkas di California, Amerika Serikat, itu bakal beranjak ke bisnis siaran kabel.

Siaran YouTube ini rencananya akan tampil di sebuah saluran baru tahun depan. Raksasa mesin pencari ini juga telah mencapai kata sepakat dengan pemain skateboard, Tony Hawk, dan perusahaan media Warner Bros, anak perusahaan News Corp ShineReveille, yang memproduksi The Office dan Ugly Betty.

Beberapa rekanan lainnya yang diharapkan bisa bekerja sama dalam proyek siaran YouTube ini adalah FremantleMedia, BermanBraun, IAC Electus, Everyday Health, Iconic Entertainment, Anthony Zuiker, dan DECA.

Model bisnis yang dijalankan Google melalui siaran YouTube ini adalah dengan cara menjual iklan di sela-sela penyiaran konten dan membagi pendapatan itu dengan mitra penyedia konten tadi.

Mengenai kemungkinan siaran YouTube ini, seorang perwakilan YouTube menolak berkomentar. "Tapi kami selalu berbicara dengan pembuat konten untuk menambah jumlah penonton YouTube," katanya.

"Semakin menarik dan berkualitas konten yang mereka kirim ke YouTube, maka semakin banyak orang yang menikmatinya."

From : http://www.tempointeraktif.com/hg/it/2011/10/04/brk,20111004-359826,id.html

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

2 comments:

eko susilo mengatakan...

Google memang ga ga matine hehehe
Salam kenal om dari saya

afitsetiadi mengatakan...

yup bener mas eko.. ningen aja kelalen karo sing gawe urip lho.. hehe..

salam kenal om :D

Posting Komentar